You are here: HomeRedaksiBeritaKunjungan Pangdam III/Slw ke Wilayah Kodim 0607/Kota Smi

Komando Distrik Milier (Kodim) 0607 gelar Open Tournament Sepakbola se-Kota dan Kabupaten Sukabumi. Kegiatan tersebut dibuka langsung Dandim 0607/Kota Sukabumi, Letkol Arm Syaiful, dengan melakukan tendangan Bola pertama pada pembukaan Open Tournamen

...

Senin, 25 Juli 2016. Acara sertijab berlangsung khidmat. Dandim 0607/Kota Sukabumi beserta sejumlah tokoh penting baik Kota dan Kabupaten Sukabumi pun nampak di tengah-tengah acara tersebut. Tak luput, sejumlah atraksi ketangkasan prajurit pun disaji

...

Kunjungan Pangdam III/Slw ke Wilayah Kodim 0607/Kota Smi

Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) III Siliwangi, Mayor Jendral Tentara Nasional Indonesia (Mayjen TNI) Muhammad Herindra, Jumat (24/3) pagi datang ke Kota Sukabumi.

Jenderal Bintang Dua ini menemui sejumlah tokoh masyarakat, alim ulama Kota dan Kabupaten Sukabumi serta Cianjur di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0607 Kota Sukabumi.

“Beberapa hari lalu kita melaksanakan Werving (Penerimaan) masyarakat yang akan masuk menjadi Prajurit TNI tidak dipungut biaya sepeserpun, maka bagi siapa saja yang memberi atau menerima suap akan dikenakan sanksi dan jangan coba coba," tegas Herindra usai silaturahmi kepada sukabumiupdate.com.

Penegasan ini perlu dilakukan karena menurut Herindra, Kodam III Siliwangi berkomitmen membangun citra positif TNI di masyarakat. Ini perintah untuk seluruh jajaran TNI di bawah garis Komandan Kodam III Siliwangi, sehingga harus dilaksanakan oleh seluruh jajaran.

Ditegaskannya, apabila ada oknum yang terlibat percaloan dalam penerimaan prajurit TNI, ditindak tegas sesuai hukum. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa tidak ada pungutan dalam seleksi penerimaan anggota TNI.

“Kami tidak akan mengintervensi proses hukum siapapun yang telah melakukan pungli,” pungkasnya.

sumber : http://sukabumiupdate.com