Bertempat di Depan Balaikota Sukabumi Jl. R. Syamsudin, SH Kel. Cikole Kec. Cikole Kota Sukabumi telah dilaksanakan Apel Gabungan dalam rangka Pengamanan Pergantian Malam Tahun Baru Tahun 2025 (Selasa,31/12/2024)
Komandan Kodim 0607/Kota Sukabumi Letkol Inf Yudhi Hariyanto, S.Hub.Int. Hadiri Apel Gabungan Pengamanan Malam Tahun Baru yang dipimpin Bpk. Drs. Kusmana Hartadji, M.M. (PJ Walikota Sukabumi) dan diikuti sekitar 350 orang.
Dalam kegiatan ini juga dihadiri AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M. (Kapolres Sukabumi Kota), Ibu Feri Sri Astriana, S.E.,M.M. (Wakil Ketua DPRD Kota Sukabumi), Bpk. Hasan Ashari, M.Pd. (PJ. Sekda Kota Sukabumi), Para Danramil jajaran Kodim 0607/Kota Sukabumi Wilayah Kota Sukabumi, Camat Se Kota Sukabumi dan Lurah Se Kota Sukabumi.
Peserta Apel terdiri Anggota Kodim 0607/Kota Sukabumi, Yon Armed 13/Nanggala/Kostrad, Yonif 310/KK,Polres Sukabumi Kota, Gabungan Perangkat Kecamatan Se Kota Sukabumi, Sat Pol PP, BPBD, Dishub,PMI ,PUPR dan DLH Kota Sukabumi
Bpk. Drs. Kusmana Hartadji, M.M. (PJ Walikota Sukabumi) Dalam Amanatnya "Sebagaimana kita maklumi, bahwa beberapa hari yang lalu umat Nasrani sudah merayakan Hari Raya Natal.
Alhamdulillah sejauh pengamatan kita, perayaan Natal di Kota Sukabumi dapat berjalan dengan damai, aman dan lancar, sehingga saudara-saudara kita umat Nasrani dapat menjalankan peribadatannya dengan tenang dan penuh kekhusu’an.
Keberhasilan ini tentu saja berkat adanya kerjasama yang sinergis antara Pemerintah Daerah, Kepolisian, TNI dan segenap unsur masyarakat Kota Sukabumi lainnya.
Siklus kehidupan terus berjalan mengikuti iramanya, tak terasa kita sudah berada di penghujung akhir tahun 2024, tepatnya nanti malam akan menghadapi perayaan tahun baru 2025.
Sebagaimana tahun tahun sebelumnya, momen perayaan tahun baru ini selalu ditandai oleh konsentrasi massa dan mobilitas penduduk yang cukup masif baik di terminal, di perjalanan, di pasar, pusat perbelanjaan dan area-area publik lainnya.
Hal ini terkait dengan kegiatan warga Kota dan Kabupaten Sukabumi yang akan mengisi liburan panjang dan merayakan malam tahun baru yang biasanya berlangsung cukup ramai dan meriah.
Untuk menghadapi momen penting ini maka tentunya diperlukan berbagai persiapan yang matang dari aparat kepolisian, TNI, Pemerintah Daerah dan segenap potensi masyarakat lainnya.
Kita sambut baik Apel Siaga ini dalam Rangka Persiapan Pengamanan Malam Tahun baru 2025 ini, dalam rangka mengkonsolidasikan seluruh aparat dan potensi masyarakat agar momen perayaan Tahun Baru 2025 dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.
Kepada seluruh aparat yang akan bertugas saya ucapkan selamat bekerja dan sukses. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa meridhoi segala niat dan langkah baik kita. "Pungkasnya.
Apel Gabungan dilaksanakan dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan sekaligus menjadi konsolidasi untuk memastikan kesiapan seluruh personel yang terlibat didalam pengamanan menjelang malam pergantian Tahun baru 2025 di Wilayah Kota Sukabumi (Pendim 0607).